Ambararajanews.com│Komunitas Buka Tangan kembali menebar kebaikan di penghujung bulan ramadhan ini. Pada kesempatan kali ini, komunitas itu mengadakan acara “Santunan Anak Yatim dan Buka Puasa Bersama” pada Minggu (09/05/2021) kemarin.
Jumlah anak yang diberikan santunan adalah sebanyak 21 anak. Anak-anak tersebut berasal dari dua kecamatan yakni Kecamatan Wringin dan Pakem, Bondowoso, Jawa Timur.
Selain dihadiri anak yatim, para donatur Buka Tangan juga berkesempatan hadir dalam kegiatan tersebut. Total ada sekitar 50 orang yang menghadiri acara, terdiri dari panitia, anak yatim, donatur Buka Tangan dan Alumni MA Zaiba angkatan tahun 2015.
Untuk menambah hikmatnya acara santunan dan buka bersama tersebut, komunitas buka tangan juga mengundang penceramah Ustadz Ari Wibowo S.Pd.i.
Opik salaku kepala suku Buka Tangan mengatakan, komunitas itu hadir sebagai penghubung kebaikan antara pemberi donasi dengan masyarakat yang membutuhkan bantuan.
“Buka Tangan ingin menjadi jempatan kebaikan antara donatur dan penerima manfaat. Terutama menebar kebaikan dan kebahagiaan di daerah-daerah pelosok. Alhamdulillah, berkat kebaikan donatur dan ridho Allah, kegiatan Santunan Anak Yatim dan Buka Puasa Bersama di penghujung ramadhan ini bisa terlaksana dengan baik” ungkap Opik.
Lanjut Opik, dirinya dan kawan-kawan Buka Tangan lain sangat berharap agar kebaikan akan terus mengalir.
“Selain itu, kami mengharapkan banyak ribuan tangan lainnya terbuka untuk saling membantu dengan bergotong royong dalam kebaikan. Apapun itu, demi kemaslahatan bersama” pungkasanya.
Ahmad yang merupakan salah satu donatur Buka Tangan menyampaikan apresiasi dan rasa terima kasihnya kepada komunitas Buka Tangan yang begitu bersemangat untuk terus menebar kebahagiaan pada masyarakat.
“Saya mewakili teman-teman donatur sangat berterima kasih dengan adanya wadah gerakan sosial seperti Buka Tangan. Mereka dengan semangat mudanya, menghimpun dana secara suka rela dan kemudian disalurkan kepada yang membutuhkan. Apalagi mereka berjuang untuk kebahagiaan bersamanya.” Tutur Ahmad selaku donatur.
Ahmad juga berharap gerakan sosial yang dilakukan komunitas Buka Tangan ini terus ada dan mendapatkan ridho dari Tuhan.
“ Harapannya semoga Buka Tangan tumbuh dan senantiasa mendapat ridho Allah. Sehingga apapun yang diiktiarkan mendapat kemudahan” tutupnya.