Aksi Melawan Covid-19 Bersama HMI Cabang Singaraja, KAHMI Buleleng, KNPI Buleleng dan KMHDI Buleleng.


Aksi sosial bagi-bagi masker yang dilakukan pemuda Buleleng. Dok. HMI Cabang Singaraja
Penulis: Nur Alfillail

Pandemi Covid-19 atau korona kini tengah menjadi perbincangan hangat di seluruh dunia, termasuk Indonesia. Bagaimana tidak, orang yang terjangkit virus ini semakin hari semakin bertambah. Oleh karenanya pemerintah Indonesia menerapkan Social Distancing atau pembatasan sosial. Namun kebijakan ini tidak serta merta diterima oleh setiap kalangan masyarakat. Terlihat dari masih banyaknya masyarakat yang beraktifitas di luar rumah.

Hadirnya Korona memicu munculnya fenomena unik  di tengah masyarakat yaitu terjadinya kelangkaan masker. Harga masker kini melambung tinggi dan sangat sulit ditemukan, ini menyebabkan banyak masyarakat kebingungan untuk mencari masker yang biasanya sangat mudah ditemukan sebelum mewabahnya Covid-19. 

Sebagai bentuk kepedulian soial terhadap masyarakat di tengah mewabahnya virus korona, HMI Cabang Singaraja, KAHMI Buleleng, KMHDI Buleleng dan KNPI Buleleng melakukan kerja sama dalam rangka membagikan masker gratis kepada masyarakat Buleleng. 

Pembagian masker ini diberikan kepada masyarakat antara lain pedagang yang berjualan di Pasar Banyuasri dan Pasar Buleleng, juru parkir, petugas kebersihan dan juga para lansia yang menghuni panti jompo. Sekitar 400 buah masker dibagikan kepada masyarakat Buleleng. Tidak hanya membagikan masker, kegiatan ini juga dibarengi dengan himbauan kepada masyarakat untuk terus menjaga kesehatan.

Ketua KNPI Buleleng mengatakan bahwa aksi ini merupakan aksi pertama tapi bukan yang terakhir. Ini merupakan wujud kepedulian dalam melawan Covid-19. Ketua Umum HMI Cabang Singaraja menjelaskan “ Kegiatan ini merupakan salah satu aksi nyata kami terkait permaslahan pandemi Covid-19 yang sedang melanda negeri kita tercinta terkhusus kota Singaraja. Dengan melakukan pembagian masker gratis kepada masyarakat yang dibarengi dengan edukasi protokol kesehatan, kami berharap masyarakat semakin waspada dengan wabah Covid-19 ini”

Untuk menjaga ketertiban selama kegiatan, Babinsa setempat turun langsung dalam mengawal aksi sosial ini. Aksi  ini berjalan dengan lancar dan masyarakat Buleleng juga sangat antusias menerima masker gratis dan juga himbauan menjaga kesehatan yang disampaikan.

Tentunya kegiatan semacam ini harus terus dilakukan sebagai upaya melawan virus korona. Uluran tangan dari semua pihak untuk membantu masyarakat sangat diperlukan. Di tengah mewabahnya virus korona ini, tentunya diperlukan kesadaran dari semua pihak untuk lebih berwaspada dengan terus menjaga kesehatan diri. 

Masyarakat harus terus dihimbau agar tetap berada di rumah dan tidak keluar apabila tidak ada hal yang mendesak. Selain itu, masyarakat juga diharapkan untuk tidak panik dengan memilah segala bentuk informasi yang disebarkan oleh media agar tidak mudah terpengaruh dengan berita hoax yang beredar.